Sawahlunto: Calon Walikota-Wakil Walikota Sawahlunto Fauzi Hasan-Dasrial Ery (F-DE) mendapat nomor urut 1 pada pertarungan Pilkada Sawahlunto, 27 Juni 2018 nanti. Paslon Fauzi Hasan-Dasrial Ery dengan jargon “Sawahlunto Bangkit” bertekad berkompetisi dengan jujur, adil dan bermartabat.
“Kami juga ingin seluruh peserta juga mau menyelenggarakan Pilkada yang jujur, adil dan bermartabat, karena hasil Pilkada dengan kecurangan yang imbas jeleknya adalah rakyat sendiri,” ungkap Fauzi Hasan didampingi Dasrial Ery di Posko pemenangan F-DE di Kawasan Silo, Selasa (13/2).
Ia berkomitmen bahwa pemerintah sebagai investasi bagi masyarakat, mencarikan solusi bagi kesejahteraan masyarakat. Memilih calon pemimpin harus dengan hati nurani.
“Kepada kepada simpatisan, relawan dan tim untuk terus mematuhi rambu rambu yang telah ditetapkan oleh KPU,” tegas Fauzi.
“Kita berkeinginan dalam undian nomor urut paslon mendapat nomor 1, Alhamdulillah keinginan diijabah oleh Allah sehingga kita mendapat nomor urut 1,” katanya.
Fauzi dan Dasrial Ery menyebutkan, jika memang diamanahkan sebagai kepala daerah, mereka berdua akan menjadikan peningkatan ekonomi masyarakat sebagai fokus pembangunan dalam mensejahterahkan masyarakat.
Sedangkan untuk hubungan dengan media, pasangan Fauzi-Dasrial Ery menganggap bahwa media adalah mitra dalam penyampaian setiap informasi termasuk membangun opini yang baik di tengah tengah masyarakat.
“Kami tidak tabu dengan kritik, kritik sesuatu yang baik untuk kami, kami mau media seperti teman yang bisa sebagai pengingat dan juga sosial kontrol dalam melangkah membangun kecerdasan masyarakat,” pungkasnya.
(reportaseinvestigasi/dik)