Suasana acara pengajian Partai Demokrat yang digelar di Auditorium Kantor Pusat Partai Demokrat, Wisma Proklamasi 41 Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (20/5).(Foto: MCPD/Iwan)

Jakarta: Menyambut Bulan Suci Ramadan, Partai Demokrat mengadakan pengajian. Acara tersebut digelar di Auditorium Kantor Pusat Partai Demokrat, Wisma Proklamasi 41 Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (20/5).

Bendahara Umum Partai Demokrat, juga pembina pengajian, Indrawati Sukadis menyatakan selain pengajian rutin, pada Ramadan diadakan Kenduri Demokrat dan tempatnya bergantian di seluruh wilayah Jakarta.

“Kita hadir di sini untuk menyambut bulan suci Ramadan. Kita berdoa kepada Allah untuk urusan dunia dan akhirat. Semoga  doa-doa kita dikabulkan Allah SWT,” ujar Indrawati Sukadis.

Di tempat sama, Mariana Harahap, ketua panitia, mengatakan Partai Demokrat sebagai partai berideologi nasionalis-religius menginginkan persatuan di antara umat Muslim dan menghormati umat beragama lainnya.

“Mudah-mudahan hati para kader Demokrat diberikan hidayahnya di bulan Ramadan. Kita adakan pengajian secara rutin bersama sama,” ujarnya.

Pengajian juga diisi tausiah Ustadzah Sari Yuswita.

Hadir dalam acara tersebut, antara lain, Wakil Sekjen Partai Demokrat Ramadhan Pohan, Anggota DPR-RI Fraksi Partai Demokrat Melani L Suharli, Wakil Ketua KPP Partai Demokrat Boy Novrizon, Ketua Departemen urusan Ormas dan LSM Dedi Afriadi, para kader dan simaptisan Partai Demokrat serta masyarakat.

(Iwan K/dik)