Foto bersama Ketua BPOKK DPP-PD Jenderal TNI (Purn) Pramono Edhie Wibowo (PEW) beserta rombongan dengan para penari Cakalele di depan Lobi Hotel Swiss-Belhotel, Jalan Benteng Kapaha, Ambon,Maluku. (18/5).(Foto: MCPD/Kardi)

Ambon, Maluku: Dewan Pimpinan Daerah Partai Demokrat Maluku (DPD-PD Maluku) akan menyelenggarakan Musyawarah Daerah (Musda) dengan agenda pemilihan Ketua DPD PD, Jumat (19/05/2017). Acara digelar di Hotel Swiss-Belhotel, Jalan Benteng Kapaha, Ambon,Maluku.

Terkait hal tersebut Ketua Badan Pembinaan Organisasi, Keanggotaan dan Kaderisasi (BPOKK) Dewan Pimpinan Pusat Partai Demokrat (DPP-PD) Jenderal TNI (Purn) Pramono Edhie Wibowo (PEW) datang ke Ambon,Maluku. PEW dan rombongan tiba di Bandar Udara Internasional Pattimura, Jl. Doktor Leimena, Laha, Kota Ambon, Maluku (18/5) sekitar pukul 13.15 WITA.

Menyertai PEW dalam rombongan diantaranya, Wakil Ketua Umum DPP-PD Cornel Simbolon, Ketua Divisi Keamanan Internal DPP-PD Rudi Kadarisman.

Kehadiran PEW yang akan membuka Musda Demokrat Papua, disambut Tari Cakalele. Turut menyambut Sekretaris DPD Ambon Elwen Roy Pattiasina dan jajarannya.

Tari Cakalele merupakan tarian perang yang dibawakan oleh pria dan perempuan secara berpasangan.Tarian yang diiringi musik tifa (drum), suling, dan bia (kerang besar) ini biasanya ditampilkan dalam rangka menyambut tamu atau dalam perayaan adat. Penari pria mengenakan pakaian didominasi warna merah dan kuning sambil membawa parang dan tameng (salawaku). Sedangkan penari perempuan mengenakan pakaian warna putih sembari menggenggam sapu tangan (lenso) di kedua tangannya.

Hadir dalam penyambutan tersebut Sekretaris DPD-PD Maluku Elwen Roy Pattiasina dan para petinggi DPD PD Maluku, Anggota Fraksi Partai Demokrat (FPD) DPRD Provinsi, Kabupaten/Kota se-Maluku.

Sebelum musda digelar dan demi lancarnya acara tersebut DPP-PD telah memberangkatkan “tim pendahulu”, yakni Wakil Direktur Eksekutif DPP-PD Irawan S Leksono, Staf Direktorat Eksekutif DPP-PD Afroni Imawan, para staf BPOKK DPP-PD, antara lain, Sri Sugianti, Trusti Pratiwi, Chicko Wendrina, Hans Albert Putrama dan Pujima Emanuel.

Tim langsung melaksanakan rapat koordinasi bersama panitia lokal dengan dipimpin Wakil Direktur Eksekutif Irawan S Leksono, sesaat kedatangan tim pendahulu memasuki kota Ambon.

(Kardi/Dik)