Jakarta: Anggota DPR RI Vera Febyanthy memiliki cara unik untuk merayakan 20 tahun Partai Demokrat. Vera yang juga Wakil Ketua Umum Partai Demokrat itu menyebarkan bantuan sembako kepada masyarakat di wilayah pemilihannya, Jawa Barat VII di Kabupaten Bekasi, Karawang, dan Purwakarta.

‘’Dalam situasi seperti ini, tak ada perayaan ulang tahun yang lebih bermakna ketimbang berbagi. Itu menurut saya. Makanya, sesuai kemampuan, kami berusaha turut meringankan beban masyarakat dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari,’’ kata Vera.

Menurutnya, kegiatan ini merupakan bentuk rasa syukur karena Demokrat tetap berdiri dan bahkan semakin baik di usia ke-20 tahun.

‘’Bagaimanapun, ini bentuk rasa syukur kami atas anugerah Tuhan yang telah menguatkan Demokrat hingga hari ini. Banyak ujian datang, tapi kami masih tetap tegak melayani kepentingan rakyat,’’ tambahnya.

Vera dan tim, menyebarkan setidaknya 5.000 paket sembako ke sejumlah tempat di Kabupaten Bekasi, Karawang, dan Purwakarta. Paket ini berisi beras, gula pasir, terigu, minyak goreng, garam dan mie instan. Keseluruhan, tim Vera menyediakan 30 ton beras, 5.000 kg gula pasir, tepung terigu sebanyak 5.000 kg, minyak goreng kemasan 5.000 kg, garam yodium 1.500 kg dan dan 750 dus mie instan.

‘’Semua kita salurkan kepada masyarakat yang berdampak adanya pandemi Covid-19. Banyak yang kesulitan secara ekonomi, makin sulit karena harus mengikuti pembatasan kegiatan sebagaimana diwajibkan pemerintah,’’ tutur Vera.

Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), memang menginstruksikan para kader untuk merayakan ulang tahun ke-20 dengan bulan bakti mengingat Indonesia sedang sulit karena wabah Covid-19. Pemberian bantuan ke daerah-daerah digalakkan dan dilakukan para anggota DPR dari FPD dan kader Demokrat umumnya.

(YAH)