Jakarta: Tim RX King Demokrat Comunity (RKDC) menuai prestasi gemilang dengan meraih dua gelar juara dalam acara D-EVENT seri 7 di Sirkuit Sentul, Kab Bogor, Jabar, Kamis (21/9). Di event yang digelar untuk menyambut Tahun Baru Islam tersebut, RKDC meraih juara ke-3 dalam Kelas Sport 2 Tak (Pemula Plus) yang diikuti 32 peserta, dan mendapat juara ke-4 di kelas All Sport (Open).
“D-EVENT terdiri dari 10 seri. Ini prestasi menggembirakan mengingat usia RKDC baru setahun,” ujar Manajer Tim RKDC, Indra, kepada web demokrat.
Indra menambahkan, prestasi demi prestasi yang diraih RKDC terjadi berkat dukungan penuh Keluarga Besar Partai Demokrat, terutama Direktur Eksekutif The Yudhoyono Institute Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY, Ketua FPD DPR-RI Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas), Sekretaris FPD DPR-RI Didik Mukrianto dan Bendahara FPD DPR-RI, yang juga Ketua DPC-PD Kab Bogor, Anton Suratto.
AHY bahkan terus memacu semangat Tim RKDC termasuk mengingatkan agar Tim RKDC memiliki semboyan “Dream Big, Work Hard, Never Give Up”. Semboyan itu membuat Tim RKDC (termasuk Andri, sang pembalap RKDC) memiliki keyakinan mampu berprestasi, bekerja keras mewujudkannya, dan tak pernah menyerah apa pun yang menjadi rintangan.
Selain berkompetisi di balap motor, RKDC juga kerap tampil dalam beragam perlombaan termasuk kelas modifikasi extreme. Dua pekan lalu, RKDC berhasil masuk lima besar dalam kelas modifikasi extreme di Monumen Pancasila, Lubang Buaya Jakarta Timur.
“Dengan dukungan penuh Keluarga Besar Partai Demokrat, RKDC akan terus bergelut di ajang balap motor nasional. Kami yakin bisa mengukir prestasi lebih baik di event selanjutnya,” ujar Indra optimistis.
(didik)