Jakarta: Partai Demokrat memastikan Presiden RI ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono akan menghadiri upacara HUT ke-72 RI di Istana Merdeka. Ini pertama kalinya SBY (yang juga Ketua Umum Partai Demokrat) menghadiri peringatan Hari Kemerdekaan RI di Istana setelah tidak lagi menjabat sebagai kepala negara dan pemerintahan.
“Presiden RI ke-6 SBY dan Ibu Ani Yudhoyono akan hadir pada upacara peringatan Detik-detik Proklamasi di Istana Merdeka, besok,” ujar Ketua Divisi Komunikasi Publik DPP Partai Demokrat Imelda Sari, Rabu (16/8/2017) malam.
SBY hadir ke Istana, menurut Imelda, untuk memenuhi undangan Presiden Joko Widodo. Dia juga menyebut, kedatangan SBY merupakan yang pertama dalam rangka peringatan HUT RI di Istana sejak SBY tidak lagi menjadi kepala negara.
“Ini kali pertama Bapak (SBY) akan hadir,” Imelda menjelaskan.
DPP Partai Demokrat sebenarnya akan menggelar upacara bendera di dekat kediaman SBY di Cikeas besok pagi untuk memperingati HUT ke-72 RI. Hanya saja SBY lebih memilih untuk datang ke Istana terlebih dulu.
“Tetap datang dong. Akan hadir usai dari Istana. Upacara di Cikeas dipimpin Sekjen PD (Hinca Pandjaitan),” Imelda menuturkan.
Penegasan senada disampaikan Wakil Sekjen Partai Demokrat yang juga Juru Bicara Partai Demokrat Rachland Nashidik.
“Presiden RI ke-6 SBY dan Ani Yudhoyono akan hadir pada upacara peringatan Detik Detik Proklamasi di Istana Merdeka besok. Hadir juga: AHY (Agus Harimurti Yudhoyono—red).” Demikian disampaikan Rachland melalui akunnya di twitter @ranabaja.
(detik.com/dik)